stiestembi.ac.id

9 Rekomendasi Game Online untuk Remaja, Dijamin Seru!

Game-Online-untuk-Remaja

Rekomendasi game online untuk remaja punya beberapa rekomendasi terbaik. Oleh sebab itu, pastikan memilih game yang sesuai dengan usia.

Sudah bukan rahasia lagi jika game online kini kian menjamur di kalangan anak-anak hingga remaja. Meski demikian, para orang tua wajib melakukan kontrol terhadap anaknya yang masih remaja dalam pemilihan game online. Hal ini disebabkan karena ada banyak sekali game populer yang rate-nya 18+. Lantas, apa rekomendasi game online untuk remaja?

Sebelum membahas lebih jauh, para orang tua sebaiknya paham bahwa game online tidak selalu memberikan dampak negatif. Lewat game online, remaja akan terstimulasi untuk lebih kreatif dan meningkatkan empati. Selain itu, remaja juga bisa belajar berkomunikasi efektif dengan lawan main, tanpa harus ada tatap muka.

Meski memiliki segudang dampak positif, namun jangan sampai lengah! Para orang tua harus tetap memantau durasi screentime hingga jenis-jenis permainan yang ada di ponsel si buah hati. Pastikan game yang dimainkannya sudah sesuai dengan umur.

9 Rekomendasi Game Online untuk Remaja

Memilih game sesuai umur merupakan salah satu langkah yang wajib dilakukan. Jika tidak, anak mungkin akan melihat konten-konten yang tidak sesuai umur. Akibatnya, hal ini bisa berpengaruh pada perkembangan kognitifnya. Khusus buat remaja, rekomendasi games online aman namun tetap seru dimainkan adalah:

Game ini masuk ke kategori Multiplayer Online Battle Arena (MOBA). Sesuai namanya, game memungkinkan terjadinya pertempuran seru antara tim 5 vs 5. Di permainan ini, para pemain bebas memilih hero untuk bertarung mengalahkan tim lawan.

Sama dengan ML, game juga masuk kategori MOBA. Karena itulah, konsep permainan ini mirip dengan ML dimana setiap pemain bisa memilih hero terbaik untuk bertarung melawan musuh. Umumnya, game ini sangat cocok bagi remaja yang baru mengenal game MOBA.

Game ini masuk ke kategori battle royal. Dalam permainan ini, player harus berpetualang mencari senjata, bersembunyi dan mengalahkan player lain demi bertahan hidup. Player terakhir yang mampu survive, adalah pemenangnya.

Rekomendasi games online untuk remaja selanjutnya adalah Minecraft. Game ini sangat cocok untuk para remaja karena mampu mengasah kreativitas. Player akan diajak untuk menjelajahi dunia demi mengumpulkan sumber daya terbaik untuk membangun berbagai macam struktur bangunan. Lewat game ini, remaja bisa mengeksplorasi kreatifitasnya.

Pada game ini, player bisa membuat dan memainkan game sendiri! Tidak heran jika ada banyak sekali game di Roblox. Misalnya, game simulasi hingga petualangan. Lagi-lagi, game ini sangat cocok untuk perkembangan kreativitas remaja.

Karena sepak bola merupakan permainan yang tak lekang oleh waktu, maka bermain secara online pun juga bisa dilakukan. Lewat game ini, remaja bisa saling bertanding sebagai tim dan bekerja sama mengatur strategi agar bisa mencetak gol.

Masih dengan game sepakbola, eFootball 2023 menawarkan kontrol yang lebih sederhana. Bermain bola secara online pun akan jadi lebih mudah. Tidak hanya sekedar bermain, game ini juga bisa digunakan untuk meningkatkan konsentrasi.

Tidak hanya bermain sepak bola, basket juga bisa dimainkan secara online. Lewat games online untuk remaja satu ini, player bisa bertanding membangun tim yang solid untuk bisa memenangkan setiap pertandingan.

Game ini masuk ke kategori battle royale yang menawarkan grafis yang fantastis. Tidak hanya itu saja, gameplay yang dimiliki jika cukup intens dengan berbagai metode permainan. Karena itulah, para player dijamin tidak akan bosan dengan permainan ini.

Kesimpulan

Game online mamang memberikan banyak manfaat bagi para playernya. Namun bagi remaja, tentu ada beberapa aspek yang harus diperhatikan mulai dari durasi screentime hingga pemilihan game online untuk remaja yang tepat sesuai usia.

Exit mobile version